Minggu, 10 Oktober 2010

orang menyebutnya: c e m b u r u

kawan, kuberi tahu sesuatu. satu perasaan lagi yang mungkin juga pernah kalian rasakan. dan entah, belakangan ini seringkali muncul dalamku. perasaan yang annoying minta ampun. tahu kan? perasaan itu bernama cemburu. entah bagaimana cara kerjanya. tapi menurutku, cemburu itu seperti ini.

cemburu itu seperti balsem yang dioleskan ke seluruh wajah. lalu wajah kita akan terasa panas, pedih, pedes. naudzubille.
seperti pasir yang masuk ke mata. perih, menyebabkan mata merah dan berair.
seperti makan durian sebiji-bijinya, dan bijinya nyangkut di tenggorokan. tercekat.
seperti terjebak di dalem lift yang mendadak macet dan gak mau jalan. sesak, deg-degan, takut, keringetan, gerah, sumpek.
seperti pembunuh berdarah dingin yang ditahan dan gak boleh membunuh lagi. padahal sebenernya uda pengen bunuh orang aja tuh.
seperti penyakit panas dalam, bawaannya bikin emosi. pengen ngamuk aja ama setiap orang yang kita temui.

jadi kawan, begitulah cemburu. perasaan yang lebih ekstrim dari jatuh cinta, lebih berbahaya daripada gas elpigi yang expired, lebih gak masuk akal dan memang gak masuk akal. dan aku cuman  ingin berpesan, jika kalian sedang mengalami dan merasakannya, jangan kemana-mana. pulanglah, atau, tetaplah tinggal di kamar, kuncilah dirimu di situ, dan paksakan untuk tidur. karena sehabis tidur, ketika kamu terbangun, kamu akan memiliki perasaan yang lebih baik. perasaan yang disebut "sehabis cemburu terbitlah terang", hash! pokoknya, you really have to try sleep when the jealousy come and qualified on you. trust me! hehehehe

2 komentar:

Anonim mengatakan...

long time ago. i've been there before. but it's not called jealousy although the sign and the tips is exactly the same. it's called my book lagi, my book lagi, ku tak mau, ah, terus beginih. mwahahaha.

Yovi Amanda Sudjarwo mengatakan...

dasar bebil!