Rabu, 30 September 2009

sukses besar menaklukkan malam

bersama orang-orang terkasih. terhitung dari pukul 20.00 sampai 05.00. ya! itulah rekor yang bisa kupecahkan, yaaah, walaupun dulu, aku sempat lebih hebat daripada itu. karna sampai jam 6 pagi aku tidak tidur, [tapi setelah itu tidur sampai mampus kayaknya, hakakaka]. tapi yang hebat kali ini, aku hanya tidur satu setengah jam kurang, dan paginya bisa ke kampus dalam keadaan [cukup] fresh. bahkan ada yang bilang aku terlihat cantik hari ini. wahahaha, gak tahu aja dia badanku udah remuk redam gini. aku bangga pada diriku yang sekarang. karena sekarang aku bisa mengandalikan diriku sendiri dengan mind set yang kubuat, dan baru-baru ini saja muncul. fyi, aku sering sangat mengantuk dan tidak memerhatikan dosen waktu kuliah, aku sering susah berkonsentrasi dan tidak fokus, aku sering susah mengendalikan diri dan emosi.

oke, kembali ke tema awal. kemarin 3 orang gadis mahapena [gadis?], sebuah mapala dari jember main ke jogja. dan begitulah mapala, memiliki tali persaudaraan yang erat. kami menjadi tuan rumah dan menjamu mereka ketika tiba di jogja. kira-kira pukul delapanan malam kami berdelapanbelas seingatku, termasuk 3 gadis mahapena, pergi keliling jogja. gak keliling-keliling banget sebenaranya. cuman ke beberapa tempat asik di jogja. semata-mata untuk menemani tamu kami itu berjalan-jalan. ke malioboro, ke alkid, ke tugu, baru setelah itu ke kampus.

yang menarik, justru dalam kesempatan itu, kami yang tergabung dalam pantarhei menjadi lebih dekat dan akrab. hehehe, bagus juga ada tamu dari mahapena. dan kesempatan seperti itu mungkin jarang kutemukan. mungkin yang lain sudah sering menemukannya, eheheh.

yang paling berkesan, justru, menurutku, adalah saat dimana aku bisa menaklukkan malam, mungkin untuk kesekian kalinya, walaupun masih bisa dihitung dengan jari juga. yang paling berkesan lagi, adalah, setiap usaha dan kegiatan apa saja yang kulakukan tiap menit dalam rangka menaklukkan malam tadi. dan yang paling paling berkesan! [gamau kalah banget] lagi! adalah! bersama siapa aku berhasil[ untuk kesekian kalinya] menaklukkan malam?

oke! malam itu kuhabiskan dengan ngobrol ngalor ngidul dengan orang-orang yang sekarang bisa disebut 'tersayang'. karna aku menyayangi mereka. tertawa, bergurau, mengejek, mengartikan setiap simbol, tatapan, sindiran, tawa nyinyir, dan intonasi yang sedikit nyeleneh menurutku. hahaha. lalu bernyanyi-nyanyi dalam ruang sande monink yang direnovasi ulang. dan mulai membunuh kantuk dengan berburu buah matoa dan berbincang sampai pagi. ambooyyy, kusarankan, jangan sering-sering kalian melakukan kebiasaan yang kulakukan ini. kenapa? karena, menurutku, kenikmatan akan sesuatu akan semakin berkurang jika selalu kita penuhi. ya! itu sesuai dengan salah satu hukum ekonomi tentang pencapaian kepuasaan dalam pemenuhan kebutuhan. seingatku, kalau tidak salah. hehehe

dan aku mencintai beberapa bagian, sketsa, cuplikan kejadian semalam. bersama orang-orang tersayang. yang membuat jogjaku seringkali berhati [sangat] nyaman. love them so damn much!

Tidak ada komentar: